SISTEM SOLAR PANEL TRANS TV SERANG
Sistem Solar Panel dengan Hybrid Inverter telah terpasang di TRANS TV tepatnya di PEMANCAR TRANS TV SERANG, BANTEN.
Sistem solar panel yang terpasang di lokasi terdiri dari Hybrid Solar Inverter, Baterai dan Solar Panel. Hybrid Solar Inverter yang digunakan adalah CAMIRA REVO-E PLUS SERIES.
CAMIRA REVO-E PLUS SERIES mampu memberikan output ke beban hingga 3500 watt. Input tegangan CAMIRA REVO-E PLUS SERIES bisa menggunakan salah satu dari Baterai, Listrik On Grid (PLN), solar panel atau bisa juga menggabungkan ketiga sumber tersebut. CAMIRA REVO-E PLUS SERIES yang terinstalasi di TRANS TV SERANG mampu memberikan output ke beban hingga 3500 watt.
Instalasi Sistem solar panel tersebut dilengkapi dengan sepuluh (10) panel Solar Cell dengan kapasitas masing-masing 360 WP. Selain itu, dilengkapi juga dengan baterai sebanyak delapan (8) unit yang bertujuan untuk backup ketika tidak ada matahari dan saat kondisi mati listrik.
Konfigurasi input dari pada CAMIRA REVO-E PLUS dapat diatur di layar LCD perangkat. Pada LCD perangkat juga tersedia report pada input dan output, history record, fault record. Terdapat juga fitur WIFI dengan menambahkan perangkat external. CAMIRA REVO-E PLUS dapat diparalel hingga 9 unit jika membutuhkan output yang lebih besar.